Tak tampak lagi pembeda cerah itu, hingga nyata tenggelam dalam keragu-raguanku.
Di malam yang semakin dingin, merasuk dalam hingga menembus tulang igaku.
Ku langkahkan kaki dalam tiap arah yang ku tuju..berharap hembusan angin malam mengantarku dalam damainya sinar rembulan.
Kala kerlapnya lampu kota memancar, semakin nyata tiap torehan noda di jalanan. Kini jalan itu terasa sempit, dalam tiap ujungnya terasa pilu, hingga ku yakin tak ada lagi yang ku tunggu.
Meski mereka tak peduli..meski hanya aku dan perasaan ini yang mengerti..tapi arti hadir mereka adalah kegamanganku dalam kepercayaan.
Berharap sendu dalam tawa, mendamba bahak dalam tangis..ku coba tancapkan lagi tekad itu..
Jika ada yang bisa menghapus indahnya dunia,menganti sejuta isi hati sang hayat, maka jiwa yang dahulu terbang tersayap pada akalnya, akan kembali tuk menemani.
Kini, di balik maksud tak berelakkan, ku titip pesan untuk semesta.
Alam berlaku jujur pada kehidupan, membuat kita mampu menumbang pohon raksasa sekalipun. Tiap tetes hujan yang jatuh dengan ikhlas, mengharap ribuan orang kan tersenyum..
Mengertilah..
No comments:
Post a Comment